From: humpro tanjungpinang <humpro.tpi@gmail.com>
Date: 2015-11-12 14:35 GMT+07:00
Subject: Foto & Rilis : Lis : Tumbuhkan Industri Kreatif Melalui Pembinaan Industri Rumahan
To: Susilo <soes_say@hotmail.com>, "humpro.tpi@gmail.com" <humpro.tpi@gmail.com>
Press Release
Lis : Tumbuhkan Industri Kreatif Melalui Pembinaan Industri Rumahan
Sebanyak 90 orang dari Kelompok Usaha Bersama di 18 Kelurahan Kota Tanjungpinang, mengikuti Pelatihan Pembinaan Industri Rumahan bagi KUB Perempuan Kota Tanjungpinang.
Acara itu, resmi dibuka oleh Walikota Tanjungpinang, H. Lis Darmansyah, SH, di Aula Bulang Linggi, Badan Perpustakaan, Arsip dan Museum Kota Tanjungpinang, pada Kamis (12/11) pagi tadi.
Program-program pemerintah diberikan kepada masyarakat, tak lain adalah untuk memberikan manfaat bagi masyarakat, khususnya dalam upaya menumbuhkan industri kreatif dan menciptakan kaum ibu sebagai entrepreneur untuk meningkatkan ekonomi keluarga.
" Program pemerintah ini dibuat untuk ibu rumah tangga, supaya teori-teori dari pelatihan yang diberikan bisa di praktekkan dengan menghasilkan prodak-prodak unggulan di kota tanjungpinang ". Ujar Lis, saat membuka kegiatan itu.
Melalui pelatihan ini, sambung Lis, diharapkan ibu-ibu bisa mengembangkan kembali usaha-usahanya, seperti pembuatan jilbab, jamur crispy, bisa juga mengolah makanan contohnya sambal, ibu-ibu bisa berkoordinasi dengan pemerintah, bisa saja itu kita jadikan oleh-oleh untuk tamu yang datang di Kota Tanjungpinang, intinya kita bisa menciptakan produk yang kreatif di kota tanjungpinang, agar industri rumahan dapat lebih produktif dan inovatif," Ungkap Lis
Tugas BP3AKB, kata Lis, lakukan pengawasan terhadap program-program yang dilaksanakan, sehingga bantuan yang diberikan pemerintah benar-benar dimanfaatkan oleh masyarakat," Kalau usahanya maju bisa ditambah lagi dananya, jadi bisa lebih berkembang ". Tutur Lis
Sementara itu, Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (BP3KAB) Kota Tanjungpinang, Ahmad Yani, S.Sos, MM, M.Kes, mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan ketrampilan dan produktifitas industri rumahan melalui pemberdayaan perempuan, sehingga mampu menekan kemiskinan di Kota Tanjungpinang,"Katanya
Kegiatan ini, lanjut Yani, diikuti 90 orang dari pelaku kelompok usaha yang berada di setiap Kelurahan di Kota Tanjungpinang, dan akan berlangsung selama tiga hari (11 s.d 14 November 2015). Peserta akan diberikan pelatiha pembuatan jilbab dan jamur crispy, untuk prakteknya nanti akan dilaksanakan di SMK negeri 2 Tanjungpinang,"Jelasnya
Dikesempatan itu, peserta juga diberikan bantuan berupa packaging makanan, bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Walikota Tanjungpinang.
Kegiatan turut dihadiri oleh Asisten Administrasi Umum, Gunawan Grounimo, SE, MM, Kepala Dinas Kesos dan Tenaga Kerja, Drs. Surjadi, MT, Ketua GOW Juariah Syahrul, Ketua DWP Ersa Famella Riono, jajaran Kepala SKPD, serta narasumber.
Kabag Humas dan Protokol
Setdako Tanjungpinang
Faisal Pahlevi, S. STP