Fwd: Foto & Rilis : Ka. Kwarcab Kota Tanjungpinang Kukuhkan Satuan Karya Pramuka Pariwisata

Posted by Unknown on 11:16


---------- Forwarded message ----------
From: humpro tanjungpinang <humpro.tpi@gmail.com>
Date: 2015-11-18 0:40 GMT+07:00
Subject: Foto & Rilis : Ka. Kwarcab Kota Tanjungpinang Kukuhkan Satuan Karya Pramuka Pariwisata
To: Susilo <soes_say@hotmail.com>, "humpro.tpi@gmail.com" <humpro.tpi@gmail.com>



Press Release

 

Ka. Kwarcab Kota Tanjungpinang Kukuhkan Satuan Karya Pramuka Pariwisata

 

Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Tanjungpinang, H. Syahrul, S. Pd, mengukuhkan dan melantik Majelis Pembimbing dan Pengurus Satuan Karya (Saka) Pramuka Pariwisata Kota Tanjungpinang masa bakti 2015-2020.

Prosesi pelantikan dan pengukuhan tersebut, berlangsung di Aula Bulang Linggi, Badan Perpustakaan, Arsip dan Museum Kota Tanjungpinang, pada Selasa (17/11) sore tadi.

Wakil Walikota Tanjungpinang, H. Syahrul, S. Pd, selaku Ka. Kwarcab, mengatakan dengan terbentuknya satuan karya pramuka pariwisata di kota tanjungpinang ini, dapat menjadi wadah yang bisa membantu program-program dinas pariwisata, " Anggota saka yang bergabung dalam saka pariwisata nantinya akan bertugas mensosialisasikan program-program kepariwisataan, baik itu mengenalkan tempat-tempat pariwisata maupun program lainnya sesuai dengan Krida-Krida yang telah terbentuk,"Kata Kak. Syahrul

Dikesempatan itu, Kak Syahrul pun memberikan ucapan selamat kepada pengurus yang baru saja dilantik, " Selamat kepada seluh pengurus saka pramuka pariwisata, mudah-mudahan dengan kehadiran saka ini, bisa memajukan kepramukaan dan kepariwisataan di kota tanjungpinang, lakukan kerjasama dengan saka-saka lainnya untuk membentuk generasi penerus yang berkarakter mulia, trampil serta mandiri sesuai dengan janji pramuka Trisatya dan Dasadarma,"Pungkasnya

Sebelumnya, Ketua Majelis Pembimbing Saka Pramuka Pariwisata Kota Tanjungpinang,  Juramadi Esram, menyampaikan bahwa seluruh jajaran pengurus akan siap memajukan pariwisata dan kepramukaan di kota tanjungpinang," Ini sebagai bentuk kepedulian kami untuk memajukan kepariwisataan di kota tanjungpinang, baik itu dari budaya, seni, maupun tempat-tempat sejarahnya," Tuturnya

Ia menambahkan, di bawah kepemimpinan kak Syahrul, pramuka di tanjungpinang semakin maju, baik dari kelembagaannya dan implementasinya," Setiap hari kamis kita bisa lihat para pelajar memakai baju pramuka, kegiatan kepramukaan dengan rutin di laksanakan, baik dari gugus depan, maupun satuan karya yang telah terbentuk ". Tambah Kak Juramadi

Acara itu, turut dihadir anggota pramuka, pengurus, pamong dan instruktur pramuka dari saka yang ada di kota tanjungpinang.

 

Kabag Humas dan Protokol

Setdako Tanjungpinang

 

Faisal Pahlevi, S. STP

    






Nama Anda
New Johny Wuss Updated: 11:16
CB